Top Ad unit 728 × 90

Perindo Menurunkan Tim Survei Dalam Mendukung Gus Ipul di Pilgub Jatim


Perindo Medan Johor -  Perindo menurunkan tim survei ketika Perindo akan memutuskan mendukung Gus Ipul di Pilgub Jatim. Calon gubernur Saifullah Yusuf atau Gus Ipul dan pasangannya Puti Guntur Soekarno mendapat amunisi tambahan dari Partai Perindo di Pilgub Jatim 2019. Namun sebelum menjatuhkan pilihan ke Gus Ipul di Pilgub Jatim, Partai Perindo terlebih dahulu melakukan survei. “Di Pilgub Jatim, sejak awal Perindo ingin mendukung calon gubernur dengan total,” kata Ketua DPW Partai Perindo Jawa Timur HM Mirdasy, baru-baru ini. ( Baca Juga : Hary Tanoe Mengundang Presiden Jokowi Rapimnas Perindo Saat Bertemu Di Istana )

Menurut Mirdasy, dalam menetuhkan arah politik di Pilgub, Perindo Jatim tidak berpatok kepada hasil penelitian dirilis berbagai lembaga survei yang hanya sebatas petunjuk dan elektabilitas seluruh calon dalam melakukan langkah-langkah politik selanjutnya. Untuk menentuhkan siapa calon terbaik di Pilgub Jatim, Perindo Jatim menerjunkan tim khusus untuk melakukan survei. Hal ini dilakukan sebagai langkah Perindo menentukan sikap dan menentuhkan arah di Pilgub Jatim. ( Baca Juga : Menghadapi Pemilu 2019, Perindo Pandeglang Memperkuat Konsolidasi )

Survei tersebut dengan melihat sepak terjang dan track record dari seluruh cagub Jatim dan hingga akhirnya Perindo memutuskan mendukung Gus Ipul di Pilgub Jatim. “Perindo Jatim melakuan survei dan (survei) itu sebagai salah satu penentu yang akhirnya kita putuskan mendukung Gus Ipul,” ungkapnya. Mirdasy menyebutkan faktor utama yang menjadi patokan Partai Perindo mendukung Gus Ipul karena elektabilitas Gus Ipul yang terus menanjak ditambah statusnya yang seorang petahana. “Kita melakukan survei dan hasil survei dari tim khusus yang diterjunkan Perindo Jatim melihat bahwa 57 persen Gus Ipul unggul,” imbuhnya.

Seperti diketahui, dukungan terhadap pasangan nomor urut dua itu dituangkan melalui Surat Keputusan DPP Perindo Nomor: 333-P.2/DPP-PARTAI PERINDO/II/2018 tentang Dukungan Calon Kepala Daerah tertanggal 2 Februari 2018 yang ditandatangani Ketua Umum Hari Tanoesoedibjo dan Sekretaris Jenderal Ahmad Rofiq.
Perindo Menurunkan Tim Survei Dalam Mendukung Gus Ipul di Pilgub Jatim Reviewed by Perindo Medan Johor on Maret 06, 2018 Rating: 5

Tidak ada komentar:

All Rights Reserved by Perindo Medan Johor © 2016 - 2019

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.